You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Sudinhubtrans Amankan Sopir Kopaja di Bawah Umur
.
photo Jhon Syah Putra Kaban - Beritajakarta.id

Sudinhubtrans Amankan Sopir Kopaja di Bawah Umur

Razia angkutan umum yang digelar Suku Dinas Perhubungan dan Transportasi Jakarta Pusat di kawasan Cikini, berhasil mengamankan seorang sopir Kopaja P 20 rute Pasar Senen-Lebak Bulus, Senin (27/7).

Kalau dibiarkan, sopir di bawah umur ini sangat membahayakan penumpang karena kerap ugal-ugalan

Sopir yang diketahui bernama Roni Hutabarat (16), diamankan petugas saat tengah ngetem di sekitar tikungan Stasiun Cikini. Selain tidak cukup umur, tinggi badan Roni juga tidak memadai.

"Kalau dibiarkan, sopir di bawah umur ini sangat membahayakan penumpang karena kerap ugal-ugalan. Saat diperiksa, Roni juga tidak punya KTP," jelas Bona Tongam Siregar, Kepala Seksi Pengawasan dan Pengendalian Suku Dinas Perhubungan dan Transportasi Jakarta Pusat.

Dokumen Tak Lengkap, 35 Angkutan Umum Ditilang

Untuk pemeriksaan lebih lanjut, Roni bersama kondekturnya dibawa ke kantor  Suku Dinas Perhubungan dan Transportasi Jakarta Pusat. Keduanya kemudian diminta membuat surat pernyataan.

 

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. 30 Pohon Tabebuya Ditanam di Jalan Karet Pasar Baru Timur 2

    access_time17-01-2025 remove_red_eye1515 personBudhi Firmansyah Surapati
  2. 411.161 Wisatawan Kunjungi Kepulauan Seribu di Tahun 2024

    access_time18-01-2025 remove_red_eye1503 personAnita Karyati
  3. Petugas Padamkan Kebakaran di Mangga Besar XIII

    access_time21-01-2025 remove_red_eye1300 personBudhi Firmansyah Surapati
  4. Dinas PPAPP Perkuat Pencegahan Pelecehan Seksual di Transportasi Publik

    access_time20-01-2025 remove_red_eye1224 personAldi Geri Lumban Tobing
  5. Pemprov DKI Terima Hibah Dua Mobil Layanan Konseling

    access_time16-01-2025 remove_red_eye1150 personFolmer